KilasTrending – Bagi Anda yang tengah mencari referensi ponsel gahar dengan harga terjangkau, HP Realme 3 Pro layak untuk dipertimbangkan.
Meski gawai ini termasuk pendatang baru, namun telah sukses disukai banyak konsumen di Indonesia. Ponsel yang rilis sejak awal 2019 lalu ini memiliki tingkat pencarian yang tinggi di Google Search Engine.
Seperti apa spesifikasi HP Realme 3 Pro ini? Dan berapa harganya? Berikut kami sampaikan ulasannya!
Cek Spesifikasi Realme 3 Pro Di Sini!
- Tipe: smartphone, phablet, notch phone, camera phone, selfie phone, bezel-less phone.
- OS Platform: ColorOS 6.0 berbasis Android 9.0 (Pie).
- SIM: Nano SIM, Dual SIM (Dual Standby).
- Network: 2G/3G/4G (LTE).
- CPU: Qualcomm Snapdragon 710 AIE (10nm) Octa-core.
- Kecepatan CPU: 2x2.2 GHz Kryo 360 Gole dan 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver.
- RAM: 4GB / 6GB.
- Memori Internal: 64GB / 128GB.
- Memori Eksternal: microSD up to 256GB.
- Baterai: 4.045 mAh.
- Ukuran layar: 6.3 inches.
- Resolusi layar: FHD+ 2.340x1080 pixels, rasio aspek 19.5:9.
- Kamera belakang: 16MP + 5MP.
- Kamera depan (selfie): 25MP.
- Fitur: Wi-Fi, Hotspot/Tethering, GPS, Bluetooth, Flash, Dual Cameras, Fingerprint Scanner, 3.5mm Headphone Jack.
- Ukuran dimensi: 74.2x156.8x8.3 mm.
- Berat: 172 gram (termasuk baterai).
Desain Realme 3 Pro
Realme 3 Pro memiliki bentang layar 6.3 inci, di bagian atasnya mengusung desain notch dewdrop sehingga layarnya tampak lebih luas. Bahan polycarbonate dengan warna gradasi membuat bodi perangkat ini terkesan kokoh.
Tersedia dua varian warna Realme 3 Pro, yaitu Nitro Blue dan Lightning Purple. Anda bisa memilih warna yang sesuai dengan selera.
Layar Realme 3 Pro dibekali pelindung Corning Gorilla Glass 5 yang menjamin anti gores. Selain itu ponsel ini juga memiliki rasio screen-to-body mencapai 90,8% sehingga membuat layarnya tampak lebih lapang.
Simak juga: Harga Realme 7 Pro dan Realme C17 Beserta Spesifikasinya
Performa Realme 3 Pro
Handphone Realme 3 Pro ditenagai chipset Snapdragon 710 dari Qualcomm. RAM nya cukup besar sehingga mampu digunakan untuk multitasking dan bermain game berat.
Terdapat dua varian RAM dan memori internal yang bisa dipilih sesuai kebutuhan, yakni RAM 4GB / ROM 64GB atau RAM 6GB ROM 128GB.
Kapasitas baterainya juga cukup besar, 4.045 mAh sehingga dapat menunjang kinerja perangkat dengan lebih baik.
Kamera Realme 3 Pro
Dari segi kamera, tersemat dual kamera belakang pada Realme 3 Pro. Masing-masing kamera memiliki konfigurasi 16MP kamera utama dengan sensor Sony IMX519, dan lensa sekunder berkapasitas 5MP.
Sedangkan di bagian depan, hanya ada satu kamera selfie beresolusi 25MP. Hasil gambar dan video dari Realme 3 Pro terlihat jernih dan natural berkat resolusi kameranya yang terbilang cukup besar.
Fitur Menarik Realme 3 Pro
Segudang fitur keren juga melengkapi spesifikasi Realme 3 Pro, fitur menarik yang ada di ponsel ini antara lain:
Teknologi pengisian daya cepat yang mampu mengisi hingga 50% hanya dalam waktu 30 menit.
Chroma Boost untuk membantu hasilkan warna lebih cerah.
Perekaman video slo-mo 960fp.
Mode Nightscape yang berfungsi mengurani noise untuk hasil jepretan foto di malam hari.
Fitur kamera Ultra HD.
Harga Realme 3 Pro
Soal harga, Realme 3 Pro dibanderol cukup terjangkau. Meski dengan spesifikasi yang gahar dan segudang fitur menarik, Anda dapat membeli ponsel ini dengan harga mulai Rp 3 jutaan.
Sumber:
https://www.harapanrakyat.com/2020/02/harga-hp-realme-3-pro-cek-spesifikasi-di-sini/